Bebaskan Penyihir Itu

Eksplorasi Ilmu Pengetahuan



Eksplorasi Ilmu Pengetahuan

0Roland menerima sepucuk surat rahasia yang dikirim dari Kota Raja.     
0

Kemungkinan besar itu surat itu berasal dari Theo, karena surat itu dikirim oleh seekor burung merpati.     

Setelah mengambil suratnya dari cakar burung itu, Roland berjalan ke jendela dan mulai membaca isi suratnya di bawah sinar matahari yang cerah.     

"Yang Mulia, rencana Anda sukses besar."     

"Karena akses ke istana Timothy akan segera diblokir, aku tidak bisa mencari tahu seberapa besar kerusakan di dalam istana akibat ledakan bom itu. Saat malam tiba, semua penduduk di Kota Raja membicarakan insiden itu. Hanya itu satu-satunya topik yang mereka bicarakan sepanjang hari. Di mana ada segerombolan orang, rumor insiden itu sudah menyebar luas, baik di vila, di hotel atau di alun-alun kota. Tidak ada yang pernah menciptakan kegemparan hebat seperti ini sebelumnya, bahkan berita kematian Raja Wimbledon III juga tidak segempar ini. Karena surat peringatan yang Anda sebarkan sebelumnya, sekarang banyak orang berpendapat bahwa Timothy sudah mati dalam ledakan itu, dan Anda akan segera datang ke Kota Raja untuk naik takhta dan menjadi penguasa baru di Kerajaan Graycastle."     

Roland merasa lega ketika membaca surat ini. Tidak ada berita yang lebih baik selain berita mengenai keberhasilan misi pengeboman istana Timothy dan kembalinya para penyihir dengan selamat ke Kota Perbatasan.     

Roland membuat teh untuk dirinya sendiri dan kembali ke mejanya untuk melanjutkan membaca suratnya.     

"Meskipun demikian, berdasarkan informasi yang aku kumpulkan sampai saat ini, para bangsawan terkemuka di luar Kota Raja belum bereaksi terhadap insiden ini. Sebaliknya, pihak istana langsung segera bertindak. Berdasarkan hal ini, aku rasa Timothy Wimbledon mungkin masih hidup."     

"Ditambah lagi, seseorang berkata bahwa serangan itu adalah sebuah hukuman dari dewa, karena beberapa penduduk melihat ada benda berwarna putih pucat yang turun dari langit dan menimpa kubah istana. Berdasarkan hal ini, aku berencana untuk menyatakan pengeboman itu sebagai hukuman dewa atas kekejaman yang dilakukan oleh Timothy. Aku yakin banyak orang akan lebih mempercayai alasan ini."     

"Semua anak buahku merasa senang dengan keberhasilan misi ini. Mereka telah mengumpulkan beberapa informasi tambahan tentang beberapa kejahatan yang dilakukan Timothy. Ditambah dengan insiden baru ini, argumen itu akan semakin meyakinkan penduduk. Aku yakin dalam waktu satu bulan, rumor tentang perbuatan jahat Timothy akan menyebar di seluruh kota berkat bantuan geng Tikus Jalan Hitam."     

"Selain itu, aku akan terus memantau pergerakan barak pasukan Timothy di pinggir timur Kota Raja. Berdasarkan situasi saat ini, aku rasa Timothy akan membiarkan baraknya tetap seperti itu untuk sementara sampai ia mengembangkan strategi baru untuk mempertahankan Kota Raja."     

Tidak ada tanda tangan di akhir surat itu. Roland melipat surat itu dan memasukkannya ke dalam laci setelah selesai membacanya. Roland menghela nafas panjang.     

Jika 'Angin Barat Nomor Satu' dapat mencegah Timothy mengirim pasukannya untuk berperang melawan Roland, itu bagus.     

Akan menjadi suatu pemborosan besar jika Timothy merekrut penduduk hanya untuk dijadikan pasukannya. Semakin lama perangnya di mulai, semakin besar peluang Timothy untuk menambah jumlah pasukannya.     

Roland menyesap teh hitamnya yang wangi. Hal berikutnya yang harus Roland lakukan adalah menunggu kembalinya para penyihir.     

Roland merasa agak aneh dan gelisah karena Anna tidak ada di sini dan juga karena dendeng ikan yang masih utuh di laci mejanya beberapa hari terakhir ini.     

Pada saat itu, Carter membuka pintu kantor Roland dan melangkah masuk.     

"Yang Mulia, dua armada sudah tiba di dermaga."     

Roland sedikit terkejut. "Itu armada Serikat Dagang Margaret, bukan? Margaret baru saja melewatkan pertunjukan drama bagus … eh tunggu dulu, kamu bilang ada dua armada yang datang?"     

"Benar, Yang Mulia." jawab Carter sambil tersenyum, "Beberapa utusan yang Anda kirim ke Wilayah Selatan untuk merekrut pendatang baru baru saja kembali. Dermaga ini sekarang penuh dengan para pengungsi yang mereka bawa. Balai Kota saat ini sedang sibuk mendaftarkan diri mereka sesuai prosedur. Maksudku sesuai dengan rencana yang Anda buat bersama Nona Lily …. "     

"Maksudmu protokol karantina itu."     

"Ya, benar. Protokol karantina ini untuk meminimalisir kemungkinan adanya Wabah Iblis …" sahut Carter sambil tersipu. "Ada sekitar empat ratus hingga lima ratus orang pendatang yang di bawa ke sini."     

"Benarkah itu?" Roland tersenyum puas. Roland senang melihat beberapa kemajuan dalam rencananya. Tampaknya Lotus harus mengatur akomodasi untuk para pendatang baru ini. "Mari kita pergi untuk melihat pendatang baru itu."     

***************     

Kyle Sichi meletakkan buku tipis itu di meja. Kyle berkata 'jadi begitu' lalu ia mulai berkomat-kamit sendiri.     

"Guru?" Chavez bertanya dengan nada agak khawatir.     

Kyle belum tidur selama dua hari sejak ia menerima buku 'Bahan Kimia Lanjutan' dari Yang Mulia. Kyle telah membaca buku kuno itu sepanjang siang dan malam. Chavez pernah melirik ke arah buku itu, tetapi materinya terlalu dalam dan sulit untuk dipahami.     

"Aku baik-baik saja," jawab Kyle dengan penuh semangat. Suara Kyle terdengar bersemangat tanpa sedikit pun terdengar lelah. Meskipun ada kerutan tipis di sudut mata Kyle, matanya berbinar-binar penuh kegembiraan. Kyle sama sekali tidak terlihat seperti orang yang kurang tidur.     

Biasanya, seorang siswa tidak diizinkan untuk mengganggu gurunya selagi gurunya melakukan penelitian alkimia. Karena itu, Chavez tidak berani berbicara sampai sekarang. "Aku tidak terlalu mengerti … isi buku ini. Apa itu atom, dan apa itu elektron?"     

"Kamu seorang Alkemis yang kompeten sekarang, dan kamu tidak perlu menganggap dirimu sebagai seorang siswa lagi. Yang Mulia menyebut kita ini adalah koleganya." Kyle berhenti sejenak kemudian melanjutkan, "Mengenai pertanyaan yang kamu ajukan tadi, aku juga tidak punya jawabannya. Bahkan, Yang Mulia memberikan aku buku ini sebelum ia menyerahkan buku 'Bahan Kimia Lanjutan' kepadaku."     

Chavez memandangi buku lain yang ada di atas meja. Buku itu berjudul Teori Ilmu Pengetahuan Alam.     

"Tuan … Sichi." Tampaknya Chavez tidak terbiasa dengan buku ini, ia berkata sambil tergagap. "Sepertinya buku itu tidak ada hubungannya dengan alkimia … bukan, maksudku tidak ada hubungannya dengan bahan kimia."     

"Aku juga berpikir begitu." sahut Kyle sambil mengelus jenggotnya. "Namun, setelah aku membaca beberapa halaman, aku menyadari bahwa aku sebenarnya tidak tahu apa-apa tentang dunia ini."     

"Apa??" Chavez terpana mendengar perkataan Kyle. Kyle adalah seorang panutan dalam hal mempelajari alkimia. Jika Kyle saja tidak memahami apa yang dibacanya, orang-orang biasa tidak akan mengerti apa-apa sama sekali.     

"Maksudku, ide dan pemikiran Yang Mulia." Kyle sangat gembira dan … juga merasa puas pada saat yang sama. "Kita tidak benar-benar berpikir di luar kebiasaan tetapi selama ini kita hanya menganggap alkimia sebagai bahan untuk mengeksplorasi zat. Kita pikir alkimia tidak ada hubungannya dengan terbit dan terbenamnya matahari atau layu dan berkembangnya sekuntum bunga."     

"Bukankah memang seperti itu … Pergerakan matahari dan bintang adalah subjek penelitian para astrolog[1] sama halnya seperti tanaman," kata Chavez dengan nada sedikit mencemooh, "Hanya petani dan para tabib yang memahami tanaman."     

"Itulah sebabnya kita tidak tahu apa-apa tentang dunia ini." sahut Kyle sambil menggelengkan kepalanya. "Buku ini menghubungkan semuanya sejak awal. Batu, bunga, rumput, guntur dan api semuanya terdiri dari kandungan yang sama dan mengikuti serangkaian aturan tertentu. Aturan ini tidak hanya berlaku untuk reaksi kimia, tetapi juga mengatur terbit dan terbenamnya matahari, mekar dan layunya bunga-bunga. Aturannya begitu akurat dan konsisten sehingga selama kondisi pada titik awalnya sama, hasilnya juga akan sama. Lagi pula, alkimia hanya sebagian kecil dari keseluruhan proses itu."     

"… Bagaimana, bagaimana bisa hal itu terjadi?"     

"Aku juga merasa hal itu sangat luar biasa." Kyle membuka lembaran tabel periodik unsur dan menjelaskan, 'Bahan Kimia Lanjutan' menyatakan bahwa setiap elemen memiliki bentuk spesifik, yang terdiri dari bola besar dan banyak bola kecil di sekitarnya. Bola besar adalah elemen, sedangkan jumlah dan lapisan bola kecil adalah properti elemen. Tabel ini mengatur semua elemen berdasarkan aturan ini. Pengaturan tabel sama tertibnya dengan barisan prajurit. Bahkan aku belum sepenuhnya mengetahui apa yang sebenarnya yang ingin disampaikan oleh Yang Mulia. Yang Mulia percaya bahwa seseorang dapat mengetahui sifat dan mekanisme reaksi suatu elemen bahkan tanpa benar-benar melihat atau menyentuhnya. Alasan yang mendasar adalah bahwa sifat dari suatu reaksi kimia adalah mengenai bola-bola kecil yang muncul dan menghilang. Itulah sebabnya mengapa selama terjadi reaksi kimia, unsur-unsur tidak akan hilang tetapi hanya berpindah tempat."     

Chavez merenung sejenak dan bertanya, "Apakah kamu … meyakini hal itu?"     

Teori-teori yang ada di dalam buku ini sangat abstrak untuk diverifikasi melalui sebuah percobaan. Chavez bertanya-tanya bagaimana sang penulis buku bisa mengetahui semua keajaiban ini.     

Kyle tersenyum. "Aku tidak yakin. Itu sebabnya aku tidak bisa menjawab pertanyaanmu sebelumnya. Tidak peduli kamu akan percaya atau tidak, intinya adalah buku itu telah memberi tahu kita untuk melihat hal-hal dari sudut pandang yang tidak pernah kita pikirkan sebelumnya … buku ini menunjukkan kepadaku dunia lain di luar dunia alkimia." Kyle berhenti sejenak dan berkata, "Sayangnya, Yang Mulia tidak menulis semua elemen itu. Yang Mulia mungkin tidak tahu ada sesuatu yang terlewat."     

Chavez tidak mengerti apa yang baru saja dikatakan Kyle. Chavez merasa bingung seolah-olah ia menjadi siswa baru lagi dan untuk pertama kalinya dalam hidupnya, Chavez telah menemukan istilah-istilah alkimia dan ia merasa kewalahan dengan istilah-istilah asing ini.     

Namun Chavez tidak merasa khawatir. Selama Chavez mengikuti bimbingan Kyle, ia akhirnya akan mengerti apa yang disebut 'segala sesuatunya berhubungan'. Chavez memiliki lebih banyak waktu untuk mempelajari itu semua dibandingkan Kyle.     

Setelah beberapa saat, Chavez memecah keheningan. "Oh ya, mengapa buku-buku yang diberikan oleh Yang Mulia diberi sampul dengan warna yang berbeda-beda?"     

Kyle langsung terkesiap. "Aku, aku tidak menyadarinya selama ini! Apakah Yang Mulia hanya kebetulan memberi sampul pada buku ini?" Namun, Kyle langsung menggelengkan kepalanya. "Tidak, sampul-sampul ini hanya kebetulan dibuat jika hanya berwarna hitam dan merah. Warna sampul-sampul ini sangat sulit dibuat, jadi tidak mungkin ini suatu kebetulan. Itu berarti Yang Mulia sengaja memberikan warna pada sampul buku ini, bukan?"     

Buku Bahan Kimia Dasar berwarna biru, buku Ilmu Pengetahuan Alam berwarna biru tua, buku Matematika Dasar berwarna hijau dan buku Bahan Kimia Lanjutan berwarna ungu. Warna-warna sampul ini tidak menarik jika hanya ada satu warna saja. Namun, buku-buku ini menjadi sangat menarik ketika semua bukunya disatukan.     

"Mungkin Yang Mulia memberi sampul warna karena alasan estetika[2]?" tebak Chavez.     

[1] Ahli Perbintangan     

[2] Seni agar terlihat indah     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.