Bebaskan Penyihir Itu

Hari Keberangkatan Tentara Pertama



Hari Keberangkatan Tentara Pertama

0Tiga hari kemudian, 1.500 prajurit yang akan melaksanakan Operasi Cabut Gigi naik ke kapal dan menuju ke kota tujuan pertama mereka, yaitu Kota Air Merah.     
0

Pada saat yang bersamaan, menurut strategi militer mereka, prajurit-prajurit Tentara Pertama lainnya akan mengawal dan mengantarkan amunisi dan perbekalan makanan ke Wilayah Utara. Mereka akan mengikuti jalur sungai di sungai pedalaman, melewati Sungai Air Merah, sungai di Kota Raja, Sungai Sanwan, dan akhirnya sampai di Kota Lembah Dalam.     

Untuk menyediakan pasokan bantuan dalam jumlah besar, Roland mengumpulkan semua kapal dayung bertenaga uap di Kota Tanpa Musim Dingin dan juga menyewa 30 kapal layar dari Serikat Dagang Margaret untuk mengirimkan amunisi dan perbekalan perang.     

Dengan melakukan itu, Roland dapat mengirim 3.000 prajurit dan amunisi artileri ke Wilayah Utara dalam waktu 1 bulan, bahkan sebelum bulan Juli tiba. Di zaman modern, mengangkut beberapa ribu orang dapat dilakukan hanya dengan 3 atau 4 kapal feri dalam sekali perjalanan. Tetapi di zaman ini, tindakan yang dilakukan Roland ini adalah sesuatu yang sangat luar biasa.     

Para pasukan garda depan ini juga akan bergerak menuju Wilayah Utara setelah mereka mengumpulkan cukup banyak Batu Pembalasan Tuhan selama menjalankan Operasi Cabut Gigi, dan pada akhirnya nanti, 4.500 tentara akan berkumpul di Kota Lembah Dalam dan mendesak gereja untuk berperang dengan mereka di Bukit Angin Dingin.     

Tentunya, Roland juga menyiapkan sebuah rencana cadangan, untuk berjaga-jaga kalau gereja merespons terlalu cepat dengan mengirim Pasukan Penghukuman Tuhan mereka ke selatan melintasi Pegunungan Tak Terjangkau dan melancarkan serangan mendadak di Kota Tanpa Musim Dingin, atau jika mereka meninggalkan Kota Suci Hermes dan mencoba memasuki kerajaan Graycastle dari jalur perbatasan antara Kerajaan Fajar dan Kerajaan Graycastle.     

Lima ratus prajurit mungkin masih bisa membela Kota Kota Tanpa Musim Dingin jika mereka berhadapan dengan situasi yang pertama. Pasukan Pertahanan selalu memiliki keuntungan tersendiri, terutama dengan meriam benteng 152 mm yang mereka miliki. Untuk situasi yang kedua, kedua belah pihak bisa mengalami keadaan yang sama-sama kalah. Dalam keadaan seperti itu, Tentara Pertama akan bertempur melawan Pasukan Penghakiman Tuhan dan Kerajaan Graycastle akan kehilangan banyak prajuritnya, sementara itu gereja juga akan kehilangan Kota Suci Hermes.     

Untungnya, situasi yang kedua hampir tidak mungkin terjadi. Populasi Kerajaan Graycastle akan meningkat setelah perang, tetapi gereja tidak akan bisa bertahan jika mereka sampai kehilangan Kota Suci Hermes, karena kota itu adalah kota utama mereka. Selama Paus tidak panik dan melarikan diri, gereja tidak akan pernah meninggalkan Kota Suci mereka.     

Mutiara Wilayah Utara, Edith Kant, ikut bersama armada yang pertama berangkat.     

"Jangan khawatir Yang Mulia, aku akan menulis surat untuk memberitahu ayahku, supaya ia mengirim setengah dari cadangan gandumnya kepada para prajurit, dan Penguasa di Kota Lembah Dalam juga akan berusaha semampu mereka untuk memenuhi permintaan bantuan dari Tentara Pertama."     

"Apakah kamu tidak akan kembali ke Wilayah Utara?" tanya Roland kepada Edith.     

"Aku ingin ikut dengan Tentara Pertama dan turut serta dalam semua pertempuran yang akan datang daripada pulang ke rumah," kata Edith sambil berdiri di sisi kapal. Edith mengangkat rambutnya dan membungkuk sambil berkata, "Tolong jaga adikku, Cole, Yang Mulia."     

"Aku akan menjaga adikmu dengan baik." jawab Roland.     

"Terima kasih, Yang Mulia, aku akan menunggu kedatangan Anda di Kota Lembah Dalam, untuk pertempuran besar yang sesungguhnya."     

Setelah kapal yang dinaiki Edith berlayar menjauh, Nightingale menampakkan diri dan menyindir. "Tut … tut, perang ini adalah persoalan tentang hidup dan mati, tetapi wanita itu berbicara seolah-olah ia hendak pergi berkencan."     

"Uh … menurutmu begitu?" tanya Roland.     

"Apakah kamu tidak menyadarinya? Wanita itu sampai mengangkat rambutnya … tidak ada angin yang bertiup di sini. Mengapa Edith harus bersusah payah mengangkat rambutnya?" Nightingale mendengus dan menambahkan, "Oh ya, mungkin itu kebiasaan wanita itu untuk merayu pria dengan gerakan seperti itu."     

"Apakah kamu masih kesal dengan isi surat itu?" Roland menggelengkan kepalanya dan tidak tahu apakah ia harus tertawa atau menangis. "Sudah kubilang, itu semua tidak mungkin. Oh ya, apakah Edith berbohong kepadaku waktu itu?"     

Nightingale dengan enggan menjawab, "Pada dasarnya, Edith tidak berbohong. Setidaknya ketika wanita itu menyatakan kesetiaannya kepadamu dan berbicara tentang strategi militer itu, ia berkata jujur."     

"Baiklah, itu sudah cukup. Mari kita kembali ke istana." kata Roland sambil menarik napas dalam-dalam.     

Kota Tanpa Musim Dingin kini sedang berada di bawah tekanan karena peperangan yang akan datang, tetapi ada kabar baik juga yang diterima oleh Roland. Proyek-proyek yang telah direncanakan selama Bulan Iblis berlangsung kini sudah selesai satu per satu, dan infrastruktur dasar sudah sangat meningkat.     

Proyek yang paling penting yang sudah selesai adalah pembuatan muara sungai di Wilayah Barat.     

Setelah pembuatan muara sungai selesai, Roland segera memberi tahu Kementerian Pembangunan. Tidak lama lagi beberapa perumahan, gudang, dan dermaga sementara akan dibangun di pelabuhan muara sungai. Dengan selesainya pembangunan pelabuhan muara sungai, kapal-kapal yang lebih besar sekarang dapat dibuat kembali, tetapi karena Anna sedang fokus pada produksi peralatan militer, rencana pembuatan kapal besar akan ditunda sampai perang ini berakhir.     

Proyek pendukung pembangunan, yaitu proyek pembangunan jalan tol 67, juga telah dimulai. Jalan tol itu akan mulai dibangun dari tepi Jembatan Air Merah dan menghubungkan kawasan industri dengan bagian selatan pantai dangkal. Tim konstruksinya sama dengan tim konstruksi untuk proyek pembangunan Jalan Raya Kerajaan. Roland juga sudah memenuhi janjinya, hampir setengah dari pekerja konstruksi, yang berprestasi luar biasa, kini telah memenuhi syarat untuk menjadi penduduk resmi Kota Tanpa Musim Dingin dan Roland mengeluarkan kartu identitas penduduk untuk mereka.     

Selain itu, tungku pemanasan batu bara pertama di Gunung Lereng Utara juga sudah bisa berproduksi selama periode waktu ini.     

Tepatnya, tungku pemanasan batu bara itu sebenarnya sudah bisa dimulai lebih awal, tetapi ada banyak masalah selama uji coba. Contohnya, pada saat percobaan pertama, tungkunya belum bisa membuang udara kotor dan udara yang digunakan untuk distilasi kering langsung terbakar. Di lain waktu, suhu dan waktunya tidak terkontrol dengan baik, dan mengakibatkan kegagalan dalam memanaskan batu bara. Bahkan sempat terjadi kecelakaan serius, ketika pipa pembuangan tersumbat debu dan apinya menjalar keluar dari tungku. Untungnya, karena Summer memiliki kemampuan untuk memutar ulang apa yang telah terjadi sebelumnya, masalah-masalah itu dapat dengan cepat teridentifikasi dan bisa diperbaiki. Sejumlah tungku pemanasan batu bara yang lebih baik sedang dalam tahap pembangunan lagi.     

Selain infrastruktur dasar, produksi amunisi militer juga meningkat.     

Meriam Howitzer, senjata baru paling penting yang dirancang untuk menyambut perang besar ini, akhirnya berhasil dibuat.     

Terlepas dari ukuran pelurunya yang terbatas dan kecepatan pengisian ulang pelurunya yang juga terbatas, meriam itu masih merupakan senjata yang sangat mematikan dalam radius 10 meter. Meriam itu dapat menjangkau area yang lebih besar, 2 kali atau 3 kali lipat lebih besar dari area cakupan yang sebenarnya.     

Beberapa meriam artileri 152 mm dapat mengenai target yang berada hampir 10 kilometer jauhnya, itu berarti para prajurit dapat menyerang bagian belakang musuh secara langsung, dan sekarang gelombang tembakan yang berisi angin dan serpihan-serpihan yang dimuntahkan oleh meriam howitzer dapat menghancurkan musuh yang tidak berdaya di sana sepenuhnya. Perang semacam ini belum pernah dilihat oleh orang-orang di zaman ini.     

Sayangnya, sebuah meriam howitzer yang berat hanya bisa dikirim dengan bantuan Si Burung Kolibri dan ketika tidak tersedia jalanan yang diaspal dengan rata, hanya ada 2 meriam howitzer yang dapat digunakan di medan perang.     

Meski begitu, Roland tidak akan menyia-nyiakan senjata yang begitu kuat seperti itu.     

Sebaliknya, berita mengenai keberhasilan pengoperasian turbin uap tidak begitu penting bagi Roland.     

Lagi pula, baik itu jenis kapal bertenaga uap yang baru atau pembangkit listrik tenaga panas, tidak ada cukup tenaga kerja untuk melakukan penelitian dan pengembangan saat ini. Itu berarti, setelah menerima pesan dari Kerajaan Fajar, Kota Tanpa Musim Dingin telah memasuki masa perang, dan semua sumber daya harus dialihkan dan dimaksimalkan untuk kepentingan persiapan perang, dan pekerjaan Anna pun tidak terkecuali.     

Di pagi hari, Anna harus membuat peluru untuk meriam artileri dan peluru untuk senapan mesin besar, dan pada sore hari, Anna harus memotong bagian-bagian penting untuk digunakan sebagai suku cadang senapan mesin berat. Itulah pekerjaan yang harus Anna lakukan setiap harinya.     

Pabrik senjata milik Roland beroperasi dengan 3 shift untuk menghasilkan peluru dan revolver dalam jumlah besar. Berkat kemampuan Si Bulan Misteri dan Candle, semua jenis peralatan mesin bisa menghasilkan produk secara maksimal tanpa ada kendala besar.     

Tidak lama kemudian setelah ia kembali ke kantor, Roland menerima sepucuk surat yang dibawa oleh merpati pembawa pesan dari Fjords.     

Apakah ini … surat balasan dari Tilly?     

Roland dengan cepat membuka surat itu dan ia langsung membaca isinya. Setelah merenung sejenak, Roland meminta Nightingale untuk menyuruh Maggie datang ke sini.     

"Ajak juga Soraya untuk menyusul armada Tentara Pertama yang baru berangkat itu. Biar Iffy melakukan apa yang disarankan Tilly dalam suratnya."     

"Baiklah, coo!" jawab Maggie dengan semangat.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.